Pengalaman Lolos Beasiswa Unggulan 2020
Assalamualaikum Wr. Wb. Haloo haii Tidak terasa kita sudah di bulan April 2021. Lama - lama update blog ini seperti tiup lilin dan potong kue ulang tahun saja, cuma setahun sekali, hiks. Oh iya, Selamat menunaikan ibadah puasa juga yaa. Meskipun di tahun 2020 kemarin kita menjalani tahun pandemi yang berat. Belajar dari rumah, kerja dari rumah, ibadah dari rumah, dan juga tak ketinggalan shoping dari rumah. Tapi semoga kita senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan untuk menjalani kehidupan ini. Di tahun 2020 kemarin juga saya bersyukur karena bisa banyak waktu berkumpul dengan keluarga, mendapat anugerah kelahiran putri kedua kami yang sekarang lagi lucu-lucunya. Serta akhirnya saya bisa melanjutkan studi S2 yang sudah diimpi-impikan sejak lama. Dulu, bisa lulus kuliah S1 pada tahun 2013 saja sudah merupakan hal yang luar biasa bagi saya ditengah segala keterbatasan biaya. Pengen deh rasanya langsung lanjut kuliah S2, tapi biaya kuliah itu you know lah bikin mlz bgt. Akhirnya bar